TAYLOR SWIFT: COUNTRY GIRL GOING RETRO

19.35

Sempat jadi country girl yang identik denganmaxi dress dan boots, sekarang Taylor bertransformasi jadi cewek retro dengan stripey shirt sebagai andalannya.

Sejak dulu Taylor selalu tampil dengan gaya yang simple. Dia jarang banget terlihat memakai aksesori dan outfit yang berlebihan. Tapi bukan berarti Taylor cuek sama trenddan penampilannya, girls.

Ngikutin tren
"Aku suka mengikuti trend fashion, tapi enggak semua baju yang lagi nge-trend aku pakai. Aku hanya memakai pakaian yang aku suka dan cocok buatku," ungkap pelantun Sweeter Than Fictions ini.

Bergaya retro
Meski awalnya tampil dengan style country girl yang identik dengan maxi dress dan boots, kini Taylor lebih sering terlihat tampil dengan stripey t-shirt yang dipadukan dengan high-wasted shorts atau skirts dan juga oxford shoes. Bisa dibilang gaya Taylor sekarang adalah retro.

"Aku lebih suka mecoba dan memakai sesuatu yang bikin aku merasa nyaman sekaligus senang. Aku pengin orang lain melihatku apa adanya, bukan jadi orang lain."

Taylor Must have item
High-waisted shorts
Stripey shirt
Skirt
Retro dress
Flat shoes
Oxford shoes

Dikutip dari : kawankumagz.com

You Might Also Like

0 comment